SABDA News


Senin, 03 Maret 2025

Persekutuan Doa

Mengawali pelayanan pekan ini, semua staf SABDA mengikuti persekutuan doa pagi ini. Kami mendoakan pokok-pokok doa pribadi dan pelayanan. Kiranya Tuhan memberi hikmat dan menuntun kami agar apa pun yang kami kerjakan menjadi berkat dan memuliakan nama-Nya.

Seminar #AITalks - " AI dan Lent"

Lebih dari 100 peserta mengikuti seminar #AITalks seri AI-4-GOD! bertajuk AI dan Lent via Zoom siang ini. Bersyukur semua peserta bisa belajar bersama bagaimana menjalani Lent pada era AI ini. Kiranya seminar ini makin menolong persiapan Paskah semua peserta.

PA Online Bareng Seri Alki-TOP - "Perayaan Paskah Pertama di Mesir" (Keluaran 12:1-15)

PA Online Bareng Seri Alki-TOP malam ini menggali tentang Perayaan Paskah Pertama di Mesir yang diambil dari kitab Keluaran 12:1-15. Mari gabung dalam PA ini secara live di Instagram @ayo.pa, pkl. 19.30 WIB, bersama Sdri. Natasya dan Sdr. Elan. Ajak rekan-rekanmu juga ya!

Terbit KADOS Edisi 778 - "Toleransi Antarumat Beragama"

Mari ikut ambil bagian mendoakan pokok-pokok doa Kalender Doa SABDA (KADOS) edisi 778 yang bertema Toleransi Antarumat Beragama. Dapatkan pokok doa selengkapnya di sabda.org/publikasi/kados/778. Untuk berlangganan via email, silakan mendaftar di berlangganan@sabda.org. GRATIS!

Terbit Kalender Kegiatan YLSA Maret 2025

Kalender Kegiatan YLSA Maret 2025 telah terbit. Mari ikuti kegiatan YLSA sepanjang bulan ini ya! Cek langsung yuk di situs SABDA.Info (sabda.info). Boleh diinfokan ke rekan-rekan yang lain juga ya!