SABDA News


Rabu, 25 April 2024

Find Out More

Rabu, 25 April 2024

Siang ini, beberapa staf SABDA mengikuti training tentang salah satu alat AI, yaitu Whisper, untuk menolong pengerjaan tugas transkrip, time stamp, dan audio. Semoga pelayanan ke depan semakin maju dan efektif.

Rapat PJ tim inti hari ini membahas laporan dan highlight Mei dari setiap tim dan progres pengerjaan proyek Academy.sabda.org. Kiranya Tuhan beri hikmat dan lancarkan pelayanan ke depannya.

Gabung yuk dalam kelompok diskusi Growing Together Mei yang mengangkat tema W.I.F.E. (Word/Worship, Instruction, Fellowship, Evangelism) - Sebulan Bersama Gereja pada 6 - 31 Mei 2024 via WAG. Segera daftar di bit.ly/form-mlc. GRATIS!

Rabu, 24 April 2024

Diskusi kelas Bedah Surat 1 Tesalonika telah selesai, dan siang ini, peserta mengikuti evaluasi dan penutupan kelas yang berlangsung via Zoom. Kiranya apa yang didapatkan peserta kelas di grup diskusi dapat diterapkan di pelayanannya masing-masing. Amin!

Terpujilah Tuhan! Hari ini, tim SABDA Labs melakukan update di situs BaDeNo loh. Ada penambahan bahan untuk BaDeNo Plus, yaitu BaDeNo Renungan, BaDeNo Nama/Tokoh/Tempat, dan BaDeNo AI untuk bahan 5W1H. Yuk, langsung meluncur ke situs badeno.sabda.org, dan gunakan bahan-bahan ini untuk memperlengkapi studi Alkitabmu!

Selasa, 23 April 2024

Hari ini, 3 tim inti SABDA (SABDA Academy, SABDA Labs, dan SABDA Resources) melakukan retrospektif dengan fokus evaluasi dan rencana minggu ini. Kiranya Tuhan yang memampukan dalam pengerjaannya!

Puji Tuhan, hari ini ada update modul untuk software SABDA, yaitu modul "1001 Jawaban". Modul ini dibuat untuk menolong orang percaya mendapatkan jawaban dari pertanyaan-pertanyaan sulit dalam Alkitab. Segera update software SABDA-mu dengan modul ini di situs SABDA.net. Segera download ya!

SABDA Youth malam ini akan ngobrolin tentang "You Are The Light of the World!" Kira-kira pembahasannya tentang apa ya? So, join dan ajak teman-temanmu di Instagram @sabdaresources, pkl. 19.00 WIB!

Senin, 22 April 2024

Seminar #AITalks bertajuk Alkitab GPT berlangsung siang ini via Zoom. Banyak peserta antusias dan semoga makin mengenal konsep tentang conversational Bible dan perkembangan ke depannya untuk kepentingan studi Alkitab. Bagi yang belum gabung, bisa simak di situs ai.sabda.org.

Kalender Doa SABDA (KADOS) edisi 733 terbit hari ini dengan sajian pokok-pokok doa bertema Menjadi Saksi Kristus. Mari dapatkan edisi selengkapnya di sabda.org/publikasi/kados/733.

Kenal Produk siang ini mengangkat topik BaDeNo AI. Wah, pasti penasaran 'kan? Pastikan teman-teman simak videonya ya di IG @sabda_ylsa. Infokan juga ke teman-teman lainnya supaya mereka bisa PA dengan BaDeNo AI.

Ikutan PA Online Bareng Seri Alki-TOP malam ini yuk yang mengangkat topik Jalan ke Emaus dari Lukas 24:13-35. Bersama Sdr. Donny dan Sdri. Rode, kita akan menggali firman Tuhan secara live via IG @ayo.pa, pkl. 19.30 WIB. Ajak teman-temanmu juga ya!

Malam ini, tim SABDA sharing tentang AI dan Alkitab dalam acara Calvin Colloquium yang diselenggarakan oleh Calvin Institute of Technology, Jakarta. Kiranya peserta menangkap pentingnya pemanfaatan AI berkaitan dengan Alkitab/penerjemahan Alkitab/studi Alkitab dan merealisasikan dalam pelayanan.

Jumat, 19 April 2024

Acara persekutuan staf siang ini ada info buku oleh Sdr. Agas dengan judul Virtual Reality Church: Perangkap dan Peluang karya Darrell L. Bock & Jonathan J. Armstrong. Disusul dengan latihan presentasi oleh Sdr. Aldo tentang Alkitab GPT. Makin semangat melayani ya!

Ikutilah seminar #AITalks seri AI-4-GOD! bertajuk Alkitab GPT (Bible Man) pada 22 April 2024 via Zoom supaya kita makin mengenal konsep tentang conversational Bible dan perkembangan ke depannya untuk kepentingan studi Alkitab. Segera daftar yuk di bit.ly/sabda-ai. GRATIS! Ajak teman-temanmu juga ya!

Kamis, 18 April 2024

Hari ini, giliran tim SABDA Labs dan SABDA Resources yang mengadakan rapat bulanan dengan agenda evaluasi kerja April dan rencana kerja Mei - Juni. Bersyukur untuk setiap kemajuan yang ada. Maju terus dalam melayani ya!

Ada blog-blog baru nih di Blog SABDA (blog.sabda.org), jangan sampai dilewatkan ya! Baca yuk cerita tentang pengalaman magang, pelayanan YLSA kuartal 1, dan bagaimana memanfaatkan AI untuk pelayanan media. Semoga terinspirasi!

Rabu, 17 April 2024

Asyik ada kelas baru lagi! Kelas Bedah Surat 1 Tesalonika dibuka pagi dan malam ini via Zoom. Kelas diskusinya akan dilakukan pada 17 - 24 April 2024 melalui grup WA. Selamat membedah kitab ya!

Suara SABDA edisi 166 telah terbit hari ini. Rekan-rekan bisa membaca edisi lengkapnya di sabda.org/publikasi/suara_sabda/166 untuk mendapatkan rekomendasi bahan-bahan pilihan bertema Kebangkitan Kristus.

Tim SABDA Academy mengadakan rapat bulanan siang ini untuk mengevaluasi kerja April dan mematangkan rencana kerja Mei - Juni. Bersyukur untuk setiap progres yang berjalan baik, kiranya Tuhan terus pimpin ke depannya.

Selasa, 16 April 2024

Semua staf SABDA berkumpul di Griya SABDA (GS) pagi ini untuk mengevaluasi PA dari bahan 1 Tesalonika yang telah dilaksanakan selama 1 minggu. Setelah itu, dilanjutkan menonton video pengantar kitab 2 Tesalonika dari The Bible Project yang akan menjadi bahan PA selanjutnya. Selamat ber-PA!

Pagi ini, staf SABDA berdoa bersama untuk Bima (Tim SABDA Academy) yang ibundanya telah pulang ke rumah Bapa di surga. Kami juga turut mendukung dengan hadir dalam ibadah pelepasan jenazah di rumah duka. Kiranya Roh Kudus memberi penghiburan bagi Bima dan keluarga besar.

Jangan lewatkan SABDA Youth malam ini ya. Kita akan ngobrolin tentang Go and Tell secara live via Instagram @sabdaresources, pkl. 19.00 WIB. Ajak semua teman-temanmu ya!

Senin, 15 April 2024

Yeay, pada hari pertama masuk setelah libur Lebaran ini, kami memulainya dengan mengadakan persekutuan untuk berdoa dan sharing pelajaran berkesan selama liburan. Bersyukur untuk setiap pengalaman dan penyertaan Tuhan! Semangat!

Kalender Doa SABDA (KADOS) edisi 732 terbit hari ini dengan topik Wanita Kristen dan Pelayanan. Mari kita ikut mendoakan pokok-pokok doa ini. Silakan dapatkan pokok doa selengkapnya di sabda.org/publikasi/kados/732.

Kenal Produk siang ini mengangkat Alkitab GPT untuk dibahas secara live melalui IG @sabda_ylsa, pkl. 14.00 WIB. Gabung ya untuk tahu lebih banyak tentang produk ini. Ayo join dan ajakin teman-temanmu juga ya.

Selasa, 9 April 2024

Dalam persekutuan doa (PD) hari ini, semua staf SABDA mendoakan pokok doa pribadi dan pelayanan. Selain itu, Pak Bobby G., Sahabat SABDA yang berkunjung ke SABDA, juga sharing dalam PD hari ini. Terima kasih untuk sharing-nya. Tuhan Yesus memberkati.

Setelah melayani hampir 3 tahun di SABDA, hari ini Sdri. Sandra menjalani hari terakhirnya sebagai staf tetap SABDA. Terima kasih atas setiap pelayanannya ya! Teruslah bersukacita dalam melayani Tuhan di tempat yang baru.

Hari ini, semua staf SABDA masuk terakhir sebelum mengisi libur Lebaran yang dimulai esok hari dan akan masuk pada 15 April 2024. Kiranya Tuhan beri kelancaran dan hikmat dalam menyelesaikan tugas-tugas dan mempersiapkan liburan. Semangat!

Senin, 8 April 2024

Mari ikut terlibat berdoa dengan memanfaatkan Kalender Doa SABDA (KADOS) edisi 731 bertema Pemberitaan Kabar Baik yang terbit hari ini. Dapatkan edisi lengkapnya di sabda.org/publikasi/kados/731.

Berita YLSA edisi 208 terbit hari ini dengan sajian berita terkini tentang pelayanan SABDA. Mari baca berita selengkapnya di sabda.org/publikasi/berita_ylsa/208. Kiranya terinspirasi.

Jumat, 5 April 2024

Persekutuan staf siang ini diisi dengan info buku oleh Sdr. Tian dengan judul What Is the Mission of the Church karya Kevin D. dan Greg G. dan presentasi +ED berjudul Wepik AI oleh Sdri. Roma dan GPT for Slide, Sheets, and Docs oleh Sdr. Rei. Terima kasih untuk semua sharing-nya.

Hari ini, beberapa staf SABDA mengikuti uji coba menggunakan Alkitab GPT. Yeay! Alkitab GPT sudah banyak update lho, baik bahan maupun fungsinya! Studi Alkitab pasti akan lebih menyenangkan. Puji Tuhan!

Kamis, 4 April 2024

Asyik! Siang ini, ada training Membuat Artikel dari Transkrip Video Seminar/Live dengan Bantuan AI yang disampaikan oleh Bu Evie. Kini, beberapa staf SABDA dapat mengerjakan artikel secara kreatif dan lebih cepat. Selamat berkarya!

Rapat PJ tim inti hari ini membahas tentang sosialisasi struktur dan laporan-laporan penting dari setiap tim inti. Bersyukur untuk setiap progres yang ada, kiranya Tuhan terus pimpin pelayanan SABDA selanjutnya. Semangat!

Rabu, 3 April 2024

Evaluasi diskusi kelompok Growing Together (GT) Maret bertopik Passion of Jesus dan pengarahan diskusi WAG GT April bertopik Sharing Silaturahmi berlangsung via Zoom siang ini. Diskusi akan berlangsung pada 4 - 29 April 2024 via WA. Selamat berdiskusi!

Blog dan vlog terbaru sudah bisa teman-teman nikmati nih di situs Blog SABDA, mulai blog roadshow, proses pengerjaan produk, sampai vlog dari salah satu fasilitator Growing Together. Buruan meluncur yuk di blog.sabda.org dan nikmati cerita-cerita dari kami. Semoga terinspirasi.