Evaluasi diskusi kelompok Growing Together (GT) Januari bertema Level Up dan pengarahan GT Februari bertema Jatuh Cinta - Alkitab berlangsung siang ini via Zoom. Mau ikut diskusi GT Februari? Daftar aja di bit.ly/form-mlc. GRATIS! Pendaftaran paling lambat Minggu, 2 Februari 2025, pkl. 12.00 WIB.
Siang ini, tim SABDA Academy mengadakan rapat bulanan dengan agenda evaluasi kerja Januari dan rencana kerja Februari 2025. Bersyukur untuk progres pelayanan yang ada, kiranya bulan depan pelayanan makin lancar dan banyak orang mendapatkan berkatnya. Maju terus ya!
PA21 edisi 84 terbit hari ini dengan tema Upskill. Baca selengkapnya yuk di ayo-pa.org/pa21/edisi-84-januari-2025. Kiranya Sahabat SABDA terinspirasi dan makin diperlengkapi dengan sajian ini. Boleh dibagikan ke rekan-rekan lainnya ya!
Hari ini, sebanyak 64 peserta kelas Bedah Kitab Kejadian: Pasal 1-12a mendapat e-sertifikat melalui e-mail. Terima kasih untuk keaktifan dan kebersamaannya selama sepekan dalam diskusi BKK. Sampai jumpa dalam kelas bedah kitab selanjutnya ya! Teruslah bertumbuh dalam Tuhan.
Puji Tuhan! Ada daftar bahan baru tentang Kitab Kejadian. Dapatkan segera daftar bahannya hari ini di resource.sabda.org/detail.php?id=kitab_kejadian. Kiranya daftar bahan ini makin memperlengkapi rekan-rekan untuk mendalami kitab Kejadian.